Search

Sebelum Terbang, Cek Suasana Kabin Pesawat Emirates Pakai Teknologi VR

Alex Knigge, Senior Vice President Corporate Communications, Marketing, and Brand (Digital) Emirates menurut informasi yang diterima Liputan6.com, Kamis (12/7/2018) mengatakan, pihaknya terus berinvestasi menyediakan perjalanan terbaik bagi pelanggan di dalam pesawat maupun di darat untuk menghadikan pengalaman terbang kelas dunia.

“Kami bangga menjadi perusahaan penerbangan pertama di dunia yang memperkenalkan teknologi web VR yang canggih ini, yang menawarkan pelanggan kami kesempatan untuk menyelami pengalaman fantastis di Emirates sebelum melangkah ke dalam pesawat. Dalam uji coba dengan pelanggan, kami memahami bahwa mereka sangat mengapresiasi model kursi dan kabin 3D saat memilih kursi. Grafis 3D kualitas tinggi yang dihasilkan memberikan gambaran menakjubkan yang sangat mirip dengan kenyataannya,” ungkap Knigge.

Pengalaman mendalam ini telah tersedia bagi ketiga kelas pada Emirates A380 namun akan segera tersedia untuk tampilan seluruh armada penerbangan Emirates termasuk seluruh konfigurasi pesawat A380 dan Boeing 777. Tampilan kabin 3D 360 derajat juga menggunakan sebuah elemen virtual reality untuk pengalaman yang lebih baik. Pengguna dapat menikmati jelajah kabin dan pemilihan kursi dengan menggunakan VR headset manapun seperti Google Cardboard. Teknologi pemenang penghargaan ini dapat digunakan di semua perangkat tanpa memerlukan aplikasi eksternal atau plugin.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sebelum Terbang, Cek Suasana Kabin Pesawat Emirates Pakai Teknologi VR"

Post a Comment

Powered by Blogger.