Liputan6.com, Jakarta - Top 3 Berita Hari Ini tentang manfaat mengonsumsi bawang putih. Bumbu masak ini memiliki citra rasa dan bau khas. Selain rasanya yang nikmat, ternyata bawang putih memiliki manfaat alternatif untuk tubuh.
Salah satu manfaatnya adalah untuk melawan bakteri dalam tubuh. Virus, bakteri, dan parasit ternyata tidak menyukai bawang putih dan dapat membantu Anda melawan virus flu sebesar 63 persen.
Bawang putih dipercaya dapat mempercepat penyembuhan flu dari tujuh hari menjadi satu setengah hari. Berita lainnya yang banyak diminati adalah seputar zodiak yang suka menyalahkan orang lain. Sikap tersebut tentu bisa membuat hubungan antar personal tidak nyaman dan mudah timbul pertengkaran juga perpecahan.
Lalu, zodiak mana saja yang disebut kerap menyalahkan orang lain? Salah satunya adalah Virgo. Dalam pikiran zodiak ini, mereka adalah pribadi yang sempurna dan semua keputusan yang dibuat juga sesempurna diri mereka.
Kalau ada sesuatu dalam hidup yang tidak berjalan sesuai rencana, itu pasti kesalahan orang lain. Berita ketiga yang menarik perhatian masih seputar kasus bullying atau perundungan yang menimpa ABZ. Ia merupakan korban bullying yang dilakukan sejumlah pelajar itu kini masih berbaring lemah di rumah sakit.
Apa yang dialami siswi SMP tersebut banyak mendapat simpati dan perhatian dari banyak orang, termasuk selebgram Ria Ricis. Ia bahkan mengunjungi ABZ di sebuah rumah sakit di Pontianak, Kalimantan Barat. Ricis terlihat memeluk ABZ dan mengecup keningnya.
Ketiga berita tersebut terangkum lengkap dalam Top 3 Berita Hari Ini. Yuk, kita simak rangkuman selengkapnya berikut ini.
6 Alasan Anda Harus Makan Bawang Putih Setiap Hari
Bawang putih memiliki citra rasa dan bau khas yang dijadikan sebagai bumbu masak. Selain rasanya yang nikmat, ternyata bawang putih memiliki manfaat alternatif untuk tubuh.
Sudah bukan rahasia lagi di zaman sekarang, bumbu yang masuk dalam umbi-umbian ini bisa dipercaya untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit. Melansir dari research.org Rabu, 10 April 2019, berikut alasan mengapa Anda harus mengonsumsi bawang putih.
6 Zodiak yang Selalu Menyalahkan Orang Lain
Setiap orang memiliki sifat dan kepribadian yang berbeda-beda. Ada yang santai, mudah diajak bergaul, menyenangkan, hingga tidak plin-plan. Di sisi lain, selalu ada saja orang dengan kebiasaan buruk seperti kerap menyalahkan orang lain.
Menariknya, hal tersebut dapat diketahui dari zodiak yang menaunginya. Sikap tersebut tentu membuat hubungan antar personal tidak nyaman dan mudah timbul pertengkaran juga perpecahan.
Air Mata Ria Ricis Berlinang Saat Menjenguk ABZ
Perhatian publik terhadap ABZ terus berdatangan, termasuk dari YouTuber kondang Ria Ricis. Di tengah kesibukannya yang padat perempuan yang akrab disapa Ricis itu menyempatkan diri mengunjungi ABZ di rumah sakit di Pontianak, Kalimantan Barat.
ABZ merupakan korban bullying yang dilakukan sejumlah pelajar itu kini masih berbaring lemah di rumah sakit. Dalam sebuah foto yang diunggah Ricis, ABZ tampak berbaring.
2 dari 2 halaman
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Top 3 Berita Hari Ini: 6 Alasan Anda Harus Makan Bawang Putih Setiap Hari"
Post a Comment