Search

Keren, Denpasar Masuk Daftar 10 Kota Tersehat di Dunia

Denpasar - Denpasar menjadi satu-satunya kota di Indonesia yang masuk sebagai 10 kota tersehat di dunia dari penilaian yang dilakukan Travel Supermarket. Capaian itu berdasarkan pada beragam aspek penilaian.

Dilansir Antara, Kabag Humas dan Protokol Kota Denpasar Dewa Gede Rai di Denpasar, Kamis, 10 Januari 2019, tiga besar kota tersehat di dunia ditempati pertama Kota Paris, Prancis, diikuti Chiang Mai, Thailand, dan Barcelona, Spanyol. Posisi keempat kembali ditempati Thailand yang kali ini diwakili Pattaya.

Di posisi kelima terdapat Vancouver, Kanada, diikuti Miami, AS, San Fransisco AS, dan Lisbon, Portugal. Denpasar menempati posisi ke-9 dan ditutup dengan Buenos Aires, Argentina.

Ia menyebutkan dalam menyusun daftar ranking ini, "Travel Supermarket" memanfaatkan beragam sumber data seperti kelompok peneliti pasar Euromonitor International, TripAdvisor, Yelp, hingga World Weather and Climate. Travel Supermarket juga memiliki beberapa aspek penilaian sebagai tolak ukur kesehatan dalam sebuah kota.

Beberapa aspek yang menjadi penilaian adalah jumlah taman atau ruang terbuka hijau, gym dan pusat kebugaran. Travel Supermarket juga menilai jumlah spa, studio yoga dan studio pilates yang terdapat pada kota yang dinilai.

Tak hanya itu, makanan juga menjadi aspek penilaian penting dalam menyusun daftar 10 kota tersehat di dunia ini. Terkait makanan, Travel Supermarket menilai jumlah toko makanan sehat dan restoran dengan opsi vegan di tiap kota.

Travel Supermarket lalu membandingkan data tersebut dengan ukuran luas kota untuk mengetahui angka densitas per kilometer persegi. Tak hanya itu, tim analisis juga memperhitungkan jumlah paparan matahari per tahun dan rata-rata harga untuk menginap di hotel.

Setelah melakukan beragam analisis data, Travel Supermarket membuat daftar 50 kota tersehat di dunia. Dari seluruh kota yang ada, Paris berhasil memuncaki peringkat.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Keren, Denpasar Masuk Daftar 10 Kota Tersehat di Dunia"

Post a Comment

Powered by Blogger.