Search

Bahagianya Jokowi dan Jan Ethes Bermain Sepakbola di Pantai Sanur

Liputan6.com, Jakarta - Di tengah kesibukannya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyempatkan bermain dengan cucu tercintanya,Jan Ethes Srinarenda. Kali ini, Jokowi bermain sepakbola dengan Ethes di tepi Pantai Sanur, Bali.

"Bermain bola dengan Jan Ethes di atas hamparan pasir Pantai Sanur, Bali," tulis akun @jokowi, sabtu (15/6/2019).

Dalam foto yang dibagikan itu, Jan Ethes yang bertelanjang kaki terlihat sedang menendang bola ke arah Jokowi. Sementara Jokowi yang mengenakan kemeja putih dan celana panjang hitam serta bersepatu hitam tampak berusaha menghadang bola dari cucunya.

Cucu dan kakek itu terlihat bergembira bermain bola di atas hamparan pasir. Ini kali pertama Jokowi dan Jan Ethes bermain sepakbola di Pantai Sanur.

2 dari 3 halaman

Komentar Warganet

Foto Jokowi dan Jan Ethes sedang bermain sepakbola itu ramai dikomentari warganet. Mereka senang melihat kedekatan Jokowi dengan cucunya itu.

"😍gemesss bgt jan ethes..," tulis akun @nessasalvyana88.

"Jan ethes sllu dekat bnget dengan pak jokowi, the best grandpa and grandson ever.... 👍👍👍," komentar akun @kiel_sjtk.

Sebelumnya, Jokowi sempat mengajak Jan Ethes berjalan-jalan di tepi sawah yang berada di tengah kompleks Rumah Makan Bebek Tepi Sawah Villas di Ubud, Gianyar, Bali.

3 dari 3 halaman

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Bahagianya Jokowi dan Jan Ethes Bermain Sepakbola di Pantai Sanur"

Post a Comment

Powered by Blogger.