Search

6 Rest Area Favorit Pemudik di Tol Trans Jawa

Liputan6.com, Jakarta - Pada musim libur lebaran, pemudik akan membanjiri tol dari ibu kota menuju banyak kota di Pulau Jawa. Rest area pun menjadi pilihan untuk melepas lelah, salat, makan, hingga mencari buah tangan.

Ramainya pengunjung di satu rest area dapat membuat penumpukan jalur masuk dan keluar. Bila penuh, imbasnya berupa pengalihan ke rest area selanjutnya. Fasilitas rest area yang bagus seringkali menjadi alasan untuk beristirahat. 

Berikut 6 rest area favorit pemudik yang bisa Anda hindari dirangkum dari berbagai sumber.

1. Rest Area KM 57, Tol Cikampek

Rest area ini merupakan tempat istirahat ketiga setelah masuk ke Tol Cikampek. Padatnya pemudik yang menyebabkan macet bisa membuat kelelahan maupun kehabisan bahan bakar di awal perjalanan.

Tempat istirahat ini menyediakan fasilitas seperti SPBU, masjid, toilet, restoran, dan parkiran. Parkiran yang luas menjadi alasan banyak pemudik masuk ke rest area ini.

2. Rest Area 97, Tol Cipularang

Rest area yang satu ini sudah tidak asing lagi. Tempat istirahat ini berada di KM 97 Tol Purbaleunyi yang mengarah ke Jakarta. Namun, untuk mudik lebaran kali ini akan diberlakukan sistem one way sehingga pemudik bisa masuk rest area ini.

Di dalamnya terdapat fasilitas yang lengkap seperti masjid, toilet, restoran, SPBU serta parkiran luas menjadi pertimbangan pemudik untuk beristirahat di rest area ini.

3. Rest Area KM 86B, Tol Cikopo-Palimanan

Rest area ini merupakan tempat peristirahatan pertama setelah masuk ke gerbang tol Cikampek Utama I. Tempat istirahat ini berada di jalur kanan sejak diberlakukan one way.

Banyaknya pemudik yang berlama-lama membuat banyak pemudik yang baru masuk kesulitan mencari parkiran. Rest area ini menjadi pilihan pemudik karena fasilitasnya yang lengkap.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "6 Rest Area Favorit Pemudik di Tol Trans Jawa"

Post a Comment

Powered by Blogger.