Liputan6.com, Jakarta - Korea Selatan memiliki banyak destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi. Baik itu pemandangan alam atau cagar budaya, semuanya mengundang ketertarikan wisatawan untuk menjelajahi tempat wisata tersebut.
Ibu kota negeri gingseng pun menyimpan atraksi wisata yang tak kalah menariknya. Di kawasan Gangnam, ada jalan yang terkenal bernama K-Star Road. Jalanan ini akan menuntun wisatawan ke arah perusahaan hiburan seperti SM dan JYP.
Melansir visitseoul.com, K-Star Road ini memiliki maskotnya sendiri, yaitu Gangnam-dol. Namanya merupakan gabungan dari tiga kata, yaitu Gangnam, idol yang berarti bintang K-Pop, dan doll.
Gangnam-dol merupakan patung beruang lucu dan penuh warna yang berukuran tiga meter. Patung beruang ini secara simbolis menggambarkan image dari grup musik K-Pop yang telah terkenal.
Jalan ini tentu saja dibuat berbeda dengan jalan lainnya di kawasan Gangnam. Di K-Star Road, semua jalannya ditandai dengan garis strip berwarna merah muda, biru dan putih. Sebelum dimulainya proyek K-Star Road ini, jalan ini hanyalah berupa jalan biasa.
Di sekeliling jalan K-Star Road, terdapat 18 patung Gangnam-dol yang melambangkan masing-masing grup K-Pop yang sudah terkenal. Deretan patung Gangnam-dol ini diawali dengan patung beruang yang berpakaian seperti PSY di depan Galleria Department Store. Ke-17 sisanya ditempatkan mulai dari Stasiun Rodeo Apgujeong dan persimpangan Cheongdam, menyimbolkan grup K-Pop seperti Super Junior, TVXQ!, Girls' Generation, BTS, AOA dan lain-lain.
Di depan pintu keluar ketujuh Stasiun Rodeo Apgujeong, terdapat Gangnam-dol Haus. Tempat itu merupakan toko yang menjual miniatur Gangnam-dol sebagai suvenir. Selain itu, informasi mengenai wisata bisa ditemukan di Gangnam-dol Haus.
Jadi Penanda Khusus
Dilansir dari soompi.com, jumlah beruang tersebut kian meningkat dibandingkan sebelumnya. Pertambahan jumlah beruang ini dikarenakan banyaknya grup K-Pop baru yang telah meraih popularitas mereka. Walaupun beruang baru tersebut ditempatkan lebih jauh dari stasiun, pengunjung jadi merasa terbantu sebab beruang tersebut menjadi penanda bahwa mereka tidak keluar dari jalur K-Star Road.
Di dekat Stasiun Rodeo Apgujeong, terdapat patung Gangnam-dol Girls' Generation dan EXO. Kedua patung beruang tersebut memberi tanda bahwa Anda telah berada di depan gedung SM Entertainment.
Gedung perusahaan JYP Entertainment juga terletak di jalan Apgujeong. Caranya, anda cukup menyusuri jalan hingga menemukan Gangnam-dol Block-B. Selain JYP, anda juga bisa berjalan menuju gedung Cube Entertainment yang tak jauh dari situ.
Selain boneka dan gedung perusahaan hiburan, K-Star Road juga menyediakan restoran dan kedai kopi yang sering dikunjungi oleh artis Hallyu Wave tersebut. Bila Anda tertarik mengunjungi K-Star Road ini, pelajari jalurnya dan kunjungilah waktu siang hari, sebab mengelilingi jalanan ini membutuhkan waktu sekitar dua jam. (Esther Novita Inochi)
Saksikan video pilihan berikut ini:
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Parade Patung Beruang Simbol Idol K-Pop di Kawasan Gangnam, Adakah Favoritmu?"
Post a Comment