Search

Hindari Ngaret, Agar Sukses di Hari Pertama Bekerja

Liputan6.com, Jakarta Tak ada salahnya, memberikan kesan baik saat Anda masuk dihari pertama bekerja. Apalagi, dihari itu Anda mampu membuat atasan tersenyum. Selain itu, Anda bakal mendapatkan energi positif yang membuat Anda senang dalam bekerja.

Nah, dirangkum dari berbagai sumber, berikan cara membuat si bos terkesan dihari pertama bekerja.

Jangan ngaret

Pada hari pertama bekerja, jangan sampai Anda telat datang atau ngaret. Pasalnya, jika Anda datang ngaret tentu akan memberikan kesan negatif dari si bos. Apalagi Anda anak baru kan. Tentu hal itu tidak mengenakan sama sekali.

Jadi, usahakan datang 30 menit sebelum jam kantor dimulai. Tak ada salahnya datang lebih awal ketimbang Anda ngaret. Ingat, jangan anggap ngaret itu lazim. Itu kelakuan yang perlu kamu hindari.

Solusinya, Anda bisa menggunakan transportasi online berbasis aplikasi, dengan Grab misalnya. Pasalnya, untuk para pejuang #AntiNgaret, kamu gak perlu khawatir lagi karena GrabBike hadir untuk membantu kamu mengejar berbagai hal yang berarti bagi kamu, setiap harinya!

Hindari kesalahan

Saat Anda pindah ke kantor baru tentu ada hala-hal baru yang perlu kamu pelajari. Acapkali hal itu Anda akan membuat kesalahan. Baik kecil mapun besar. Maka dari itu, tak ada salahnya banyak bertanya untuk menghindari kesalahan.

Lalu, bekerjalah dengan sebaik mungkin dengan teliti. Jika Anda melakukan banyak perubahan positif dan perkembangan, maka atasan akan semakin menyukai Anda dan Anda akan semakin bersemangat saat bekerja.

Mengetahui tugas

Saat hari pertama bekerja, cobalah untuk terus mencari informasi apa saja yang perlu dikerjakan di kantor. Jangan Anda diam menunggu perintah atau pekerjaan. Tak ada salahnya Anda bertany pada atasan.

Dengan inisiatif tersebut, atasan akan merasa senang karena hal tersebut menandakan jika Anda memang niat untuk bekerja di tempat tersebut dan ingin banyak belajar. Namun, jangan menanyakan hal yang sama secara berulang kali, karena akan membuat Anda terkesan negatif. 

Nah, kalau sudah menerapkan 3 hal di atas, tentu kesan positif yang bakal Anda dapat dari atasan. 

Coba deh!

(*)

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hindari Ngaret, Agar Sukses di Hari Pertama Bekerja"

Post a Comment

Powered by Blogger.