Search

Steve Harvey Kembali Jadi Host Miss Universe, Siapa Dia?

Liputan6.com, Jakarta - Malam penjurian atau preliminary competition atau penjurian Miss Universe 2018 telah berlangsung penuh kemeriahan. Perhelatan tersebut diselenggarakan di Impact Arena, Muang Thong Thani, Bangkok, Thailand pada Kamis malam, 13 Desember 2018.

Rangkaian menuju gelaran final kontes kecantikan sejagat ini menghadirkan beberapa sesi. Sebut saja ajang memperkenalkan diri, Swimsuit Competition, hingga memamerkan gaun malam yang super cantik dan elegan.

Malam final Miss Universe 2018 akan disiarkan secara langsung hanya di FOX, Minggu, 16 Desember 2018 dari Bangkok, Thailand pukul 19.00 waktu AS. Artinya, acara final Miss Universe berlangsung pada pukul 07.00 WIB. Tahun ini, presenter serba bisa Steve Harvey kembali ditunjuk memandu acara.

Lantas, siapa Steve Harvey? Ia adalah seorang komedian, host televisi, produser, aktor, sekaligus penulis asal Amerika Serikat. Berkarier sejak 1985, pria berusia 61 tahun ini telah memandu banyak acara televisi dan membintangi sederet film.

Ia juga penulis dari buku bertajuk Act Like a Lady, Think Like a Man yang diluncurkan pada Maret 2009 dan buku Straight Talk, No Chaser: How to Find and Keep a Man. Kontribusi Harvey yang begitu besar dalam dunia hiburan membuat dirinya dianugerahi beragam penghargaan.

Steve Harvey telah enam kali memenangkan Daytime Emmy Award, dua kali berjaya di ajang Marconi Award, dan 14 kali menang dalam berbagai kategori di ajang NAACP Image Awards.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Putri Indonesia 2018, Sonia Fergina, tampil memukau saat parade kostum nasional di Miss Universe 2018.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Steve Harvey Kembali Jadi Host Miss Universe, Siapa Dia?"

Post a Comment

Powered by Blogger.