Liputan6.com, Sumbawa Barat Ada kabar gembira buat kalian di Sumbawa, Nusa Tenggara Barat. Weekend kalian akan semakin seru. Sebab, kini hadir destinasi digital Pasar JanTop. Pasar ini berlokasi di Ai Bua, Dusun Mongal, Desa Tapir, Kecamatan Seteluk, Sumbawa Barat.
"JanTop merupakan kependekan kata dari Jaminan Top. Sebuah destinasi digital dan Pasar Kuliner Jaman Now Pertama di Kabupaten Sumbawa Barat. Destinasi ini merupakan binaan langsung Kementerian Pariwisata Indonesia melalui Generasi Pesona Indonesia (GenPI)," ujar Juragan Pasar JanTop Dudi Hermansyah, Senin (8/10).
Pasar JanTop merupakan tempat yang pas buat kaum milenial untuk melewati weekend. Pasar ini buka setiap Minggu sore. Pukul 15.00 hingga pukul 19.00 WIT. Destinasinya super lengkap. Mau wisata kuliner sudah pasti ada.
Pasar ini menyajikan kuliner-kuliner khas Sumbawa Barat. Pembuatnya adalah ibu-ibu disekitar lokasi pasar. Soal rasa sudah pasti juara. Harganya pun sangat ramah kantong. Dan yang pasti pengunjung membantu perekonomian masyarakat sekitar.
Yang membuat asyik, kita bisa sambil berwisata kuliner dengan ditemani live music. Pengunjung pun bisa menyalurkan bakatnya dalam bermusik. Karena pengelola pasar menyediakan waktu dan tempat. Lebih seru lagi, pasar ini memiliki spot-spot instragamable yang menarik.
"Pokoknya nongkrong sore di Pasar JanTop bakal asik dan menarik. Atraksinya pun akan terus di perbaharui, jadi dijamin gak akan bosan," ujarnya.
Penasaran? ayok ke Pasar JanTop. Dijamin atraksi maupun kuliner yang disajikan semuanya top.
Terpisah Koordinator GenPI Nasional, Mansyur Ebo, menambahkan, ada banyak kreasi pasar yang sedang dipersiapkan. Semua berbasis pada atraksi pariwisata, untuk memperkuat daya tarik dan daya saing destinasi.
“Kami selalu menggabungkan nature atau alam, culture atau budaya, sejarah dan dikombinasi dengan manmade,” ujar Ebo.
Pasaran adalah bentuk kopi darat atau offline komunitas netizen dan masyarakat umum yang tematik. Anak muda zaman “now” tidak mau yang biasa-biasa saja. Semua harus punya cerita, asyik difoto, dan kreatif.
“Mereka maunya berlama-lama nongkrong, seperti di cafe, asal jaringan telekomunikasinya bagus,” ucap Mansyur.
Menteri Pariwisata Arief Yahya mengapresiasi semangat anak-anak GenPI dalam berkreasi. Menciptakan pasar-pasar dengan berbagai karakter, sesuai daerahnya. sekaligus belajar untuk berbisnis serta membangun perekonomian masyarakat.
“Pasar JanTop ini menggabungkan antara nature, culture dan ada banyak sentuhan buatan atau manmade. Itu sangat kreatif. Dan yang pasti membantu meningkatkan perekonomian masyarakat,” kata Menteri Pariwisata Arief Yahya.
(*)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pasar JanTop Bikin Weekend di Sumbawa Barat Jadi Seru"
Post a Comment