Search

Agar Langgeng, Menikahlah pada Usia Ini

Liputan6.com, Jakarta Setiap pernikahan tentu diharapkan berlangsung selamanya. Itu bahkan termasuk dalam janji suci pernikahan. Namun pada kenyataannya, ada pula pernikahan yang harus terhenti di tengah jalan.

Salah satu faktor yang membuat sebuah pasangan dapat melangsungkan pernikahan yang langgeng adalah usia saat menikah. Lantas, berapa usia seseorang yang tepat dan paling pas untuk menikah?

Dilansir dari Time, Senin (25/6/2018), ada standar ganda usia ideal untuk menikah pada pria dan wanita. Saat pria diharapkan menikah saat sudah mapan secara emosi dan finansial, wanita justru dianggap terlambat menikah bila tidak melakukannya di usia 20an.

Lantas tekanan dari lingkungan pun berbeda bagi pria dan wanita. Maka tak heran bila ada pasangan yang menikah karena tekanan lingkungan. Padahal keduanya mungkin belum siap.

Penelitian menunjukkan, pernikahan yang dilangsungkan di usia yang terlalu muda, di bawah dan awal 20an memiliki risiko perceraian lebih besar. Berbeda dengan pernikahan yang dilakukan oleh pasangan yang sudah sama-sama matang.

Didoakan cepat menikah oleh ibunya, begini reaksi Ayu Ting Ting

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Agar Langgeng, Menikahlah pada Usia Ini"

Post a Comment

Powered by Blogger.